Laporan Dasboard Penjualan dan Pembelian Perusahaan di Inovasy Apps

Dashboard penjualan dan pembelian adalah alat visualisasi data yang digunakan untuk memonitor dan menganalisis kinerja penjualan dan pembelian suatu bisnis secara real-time. Dashboard ini dapat memberikan gambaran cepat dan mudah dipahami tentang berbagai aspek yang terkait dengan transaksi penjualan dan pembelian.

Laporan keuangan adalah laporan penting berisi catatan keuangan perusahaan baik transaksi maupun kas. Dalam pembuatan laporan keuangan perusahaan dilakukan pada jangka periode tertentu. Biasanya perusahaan membuat laporan keuangan ketika periode akuntansi perusahaan mereka saat memasuki akhir tahun

  1. Silahkan anda terlebih dahulu login ke Inovasy Apps menggunakan username dan password user
  2. Setelah sudah login Inovasy Apps selanjutnya klik tombol Dashboard Penjualan di halaman utama
  3. Setelah itu, maka akan masuk ke halaman Dashboard Penjualan
  4. Pada halaman Dashboard penjulaan, halaman tersebut ada bagaian-bagian yang yang melampirkan Transaksi, Pelanggan, Jumlah Produk Terjual, Total Penjualan, Piutang Penjualan dan Laba Penjualan dalam skala besar atau dapat dikatakan halaman ini menampilkan keseluruhan transaksi perusahaanTak hanya itu dashboard penjualan menampilkan transaksi laporan lain, diantaranya :
    • Top Produk yakni menampilkan jenis-jenis produk apa saja yang terjual
    • kemudian Top Pelanngan yaitu menampilkan daftar hasil penjualan ke pelanggan (pelanggan disini tak hanya costumer, didalamnya juga termasuk konsinyasi dan sejenisnya)
    • kemudian Top Sales yaitu menampilkan keseluruhan penjualan produk oleh sales
    • kemudian yang terakhir Top Kabupaten yaitu menampilkan keseluruhan penjualan pada wilayah-wilayah yang ada
  5. Kemudian user juga dapat melihat laporan dashboard penjualan berdasarkan periode tertentu yang dibutuhkan dengan mengatur tanggal pada kolom Periode kemudian tentukan tanggal, maka user akan melihat semua laporan transaksi penjulan berdasasrkan periode yang sudah ditentukan
Daftar Isi